Image Source : Instagram
Nikita Mirzani diketahui kembali menjalani sidang lanjutan dari kasus dugaan pemerasan, pengancaman, dan tindak pidana pencucian uang (TPPU) terhadap pengusaha kosmetik Reza Gladys. Dalam sidang yang digelar pada 16 Oktober 2025 beragendakan membacakan nota pembelaan atau pleidoinya atas tuntutan Jaksa Penuntut Umum.
Bukan Nikita Mirzani jika tidak membuat sensasi. Dalam sidang pledoi tersebut, ibu tiga anak itu tampil ampil tertutup mengenakan hijab putih yang dipadukan dengan kemeja bermotif. Bukan tanpa alasan, pilihan busana Nikita ini merupakan respons, atas salah satu pertimbangan jaksa yang menilainya tidak sopan selama persidangan.
"Karena kemarin aku dibilang tidak sopan, maka hari ini aku berikan kesopanan," kata Nikita Mirzani, dikutip dari Youtube Cumicumi.
Sindiran Nikita tidak hanya sampai situ. Artis berusia 39 tahun itu juga sempat berseloroh bahwa tema pakaiannya hari ini adalah Putri Firaun. Diakui Nikita, teman-temannya yang menyiapkan dan menyarankan dirinya mengenakan hijab di sidang kali ini.
"Aku di rutan, ya. Jadi yang milih itu temen-temen. Ini (pakai hijab) juga mereka yang nyuruh. 'Mau pleidoi lu pakai hijab deh,' katanya gitu," terang Nikita Mirzani.
Saat ditanya soal harga pakaiannya hari ini, Nikita Mirzani kembali melontarkan kalimat sarkastik yang seolah menyindir situasi yang dihadapinya.
"Ini murah. Kayak harga diri gue aja murah," pungkasnya.
Sebelumnya, saat sidang yang digelar pada tanggal 9 Oktober 2025, Jaksa Penuntut Umum (JPU) menuntut Nikita Mirzani dengan hukuman 11 tahun penjara dan denda Rp 2 miliar. Tuntutan ini dijatuhkan karena jaksa menilai Nikita secara sah dan meyakinkan terbukti bersalah dalam kasus tersebut. (ND)