Image Source : Cumicumi
Han So Hee dan Hyeri saling sindir di sosial media
Setelah rumor kencan Han So Hee dan Ryu Jun Yeol di Hawai mencuat, mantan kekasih sang aktor, Hyeri diketahui mengunggah sebuah foto pemandangan di Instagram yang tulisan "Ini menyenangkan," tulisnya dalam bahasa Korea yang juga bisa diartikan sebagai, "menarik".
Anggota girl group Girls Day ini juga diketahui meng-unfollow akun Instagram Ryu Jun Yeol. Tak ayal banyak yang menduga Hyeri menyindir kabar kencan Han So Hee dan mantan kekasihnya.
Namun, tak lama berselang, Han So Hee juga muncul Instagram Story yang diduga masih berkaitan rumor kencannya. Dia seolah memberi klarifikasi.
"Aku tidak suka orang yang mempunyai kekasih, aku juga tidak memberi mereka ruang, minat, atau menjalin hubungan di bawah kedok persahabatan, aku juga tidak ikut campur dalam hubungan orang lain. Saya suka program transit love, tapi itu bukan bagian hidupku," tulisnya.
Aktris berusia 29 tahun ini lantas mengakhiri unggahannya dengan kalimat, "Ini juga menyenangkan bagiku."
Bersama dengan itu, dia mengunggah foto anjing putih yang sedang memegang pisau. Gara-gara kalimat terakhirnya, banyak warganet yang menduga Han So Hee menanggapi Instagram Story Hyeri.