logo shopcumi
  • Korea
  • 1 tahun yang lalu

Lisa BLACKPINK Bangun Agensi Sendiri untuk Kegiatan Individual, LLOUD

Image Source : Instagram

































Setelah beberapa bulan tanpa kejelasan, Lisa akhirnya dikabarkan telah mendirikan agensinya sendiri. Dengan hal ini, Lisa menjadi anggota BLACKPINK selanjutnya yang memutuskan membangun agensi sendiri setelah Jennie dan Jisoo.

Pada Kamis (8/2), media lokal mengabarkan jika agensi yang dibangun oleh Lisa diberi nama LLOUD. Dengan ini, LLOUD akan mengelola kegiatan individu Lisa.


"Memperkenalkan LLOUD, sebuah platform untuk menampilkan visiku dalam musik dan hiburan. Bergabunglah denganku dalam perjalanan menarik ini untuk bersama-sama melewati batas-batas baru," tulis Lisa di Instagram, sembari mengunggah foto profil baru yang chic.


Dalam situs resminya, LLOUD menjelaskan visi misi yang lebih detail, "Di LLOUD, semangat kami sebagai perusahaan manajemen artis adalah menciptakan pengalaman yang melampaui genre dan menghubungkan generasi."

"Inti kami terletak pada inovasi tanpa henti dan komitmen terhadap keaslian. Kami tidak hanya mendorong batasan; kami mendefinisikannya kembali, menciptakan musik yang menduduki puncak tangga lagu dan menantang genre."

Sementara itu, Jennie BLACKPINK menjadi anggotapertama yang mengumumkan peluncuran label independennya, Odd Atelier, pada November tahun lalu. Jisoo juga sudah meluncurkan label bekerja sama dengan kakaknya yang diberi nama Blisoo. Ada spekulasi bahwa Rosé juga akan mendirikan labelnya sendiri untuk promosi solonya. (ND)

related articles
Ditunding Lakukan Penipuan, Lisa Mariana Terancam Dilaporkan Sahabatnya

  • Hot News
  • 3 hari yang lalu
Digugat Rp105 Miliar, Pihak Lisa Mariana Sebut Pihak Ridwan Kamil Halusinasi

  • Hot News
  • 6 hari yang lalu
Ridwan Kamil Gugat Balik Lisa Mariana Rp105 Miliar, Ternyata Ini Alasannya

  • Hot News
  • 1 minggu yang lalu