logo shopcumi
  • Hot News
  • 1 tahun yang lalu

Andika Rosadi Akui Kerap Berbohong dan Cekcok dengan Nisya Ahmad

Image Source : Instagram

































Andika Rosadi akhirnya buka suara atas gugatan cerai yang dilayangkan istrinya, Nisya Ahmad. Ditemui belum lama ini, Andika mengungkapkan bahwa dirinya dan Nisya memang kerap cekcok selama menjalin rumah tangga.

Meski perbedaan pendapat tersebut cukup sering mewarnai rumah tangga mereka terlebih selama beberapa tahun terakhir. Namun, Nisya baru membawa masalah tersebut ke persidangan pada 10 Mei 2024.

"Cekcok itu biasa biasakan tapi ini benar-benar sekarang baru diseriusin sama Nisya untuk menempuh jalur percerain," tutur Andika Rosadi, usai menjalani sidang di PA Jaksel belum lama ini.

Sebagai suami, Andika sadar masih banyak kekurangan dalam menjalani rumah tangga dengan Nisya. Bahkan ayah tiga anak ini mengakui kerap berbohong kepada istrinya dengan dalih demi membahagiakannya.


"Saya tukang bohong, itu ajalah, laki-laki. Kalau laki-laki kan pengin bikin istri bahagia, jadi kita tutupi dengan kebohongan, gitu aja lah," ucapnya.

Walau begitu, Andika membantah isu KDRT hingga orang ketiga yang menjadi penyebab perceraiannya. Namun, dia tak menampik jika perilaku temperamen menjadi kelemahannya selama berumah tangga dengan Nisya Ahmad.

"Nah itu kelemahan saya pribadi mungkin saya agak temperamen sebagai laki-laki ya kita harus memang bisa mengontrol emosi itu saya akui," pungkasnya. (ND)

related articles
Sempat Takut, Ternyata Ini Cara Tasya Farasya Move On dari Ahmad Assegaf

  • Hot News
  • 1 hari yang lalu
Tasya Farasya dan Ahmad Assegaf Sepakat Soal Hak Asuh Anak, Pertanda Rujuk?

  • Hot News
  • 2 hari yang lalu
Tasya Farasya Akhirnya Klarifikasi Soal Nafkah dari Ahmad Assegaf di Amplop Coklat

  • Hot News
  • 1 minggu yang lalu