logo shopcumi
  • Cumi Celebs
  • 6 tahun yang lalu

Jika Suami Mendadak Romantis, Yuanita Christiani Malah Ilfeel Habis

Image Source :

































Empat tahun pacaran lalu menikah, Yuanita Christiani menyebut suami tajirnya, Indra Wiguna Tjipto bukan pria romantis. Bila suami cueknya berubah jadi bermulut manis, Yuanita justru ilfeel alias hilang feeling.

Yuanita-1.jpg

“Kalau dia romantis malah aku ilfeel. Dia lebih ke tindakan saja bukan yang kasih janji manis. Bukan tipe pria romantis tapi tindakannya sangat manis. Dia bahkan bilang kalau cantik ya cantik, kalau jelek, dia ngggak bisa basa basi,” ucap Yuanita Christiani ditemui di Mampang, Jakarta Selatan.

BACA JUGA, Bulan Madu Pilih yang 'Dekat', Yuanita Christiani Terbang ke Jepang

Walau bukan pria romantis yang suka lempar janji manis, namun Yuanita mengaku sang suami suka tiba-tiba membelikan barang yang diinginkannya. Selain itu, Indra juga tak pernah membatasi pekerjaan istrinya asal tahu prioritas.

Pacaran selama empat tahun selalu terbuka soal kekurangan masing-masing, benarkah suami Yuanita begitu pengertian dan menerima ketika istrinya susah bangun pagi?

Yuanita-2.jpg

“Selama pacaran kita sudah terbuka satu sama lain, jadi cerita apa adanya. Kekurangan gue. Dia orangnya cuek banegt. Kalau aku susah banget bangun pagi. Jadi setelah nikah dia nggak kaget. Ya sudah bini gue nggak bisa bangun pagi. Gue terima sepaket. Jadi kebiasaan ini semoga tetep kayak gini, semoga nggak ada kebiasaan yang aneh-aneh,” pungkas Yuanita. O ana

related articles
Bahagia Bukan Main Pantau Perkembangan Anak, Yuanita Christiani: Kenapa Nggak dari Dulu

  • Cumi Celebs
  • 4 tahun yang lalu
Perjuangan Hidup dan Mati, Begini Cerita Yuanita Christiani Saat Melahirkan Anak Pertama

  • Cumi Celebs
  • 5 tahun yang lalu
Hamil Dimanja Suami, Yuanita Christiani Umumkan Nama Bayinya Berinisial A

  • Cumi Celebs
  • 5 tahun yang lalu