Image Source : instagram.com/lalamarionj
Marion Jola, penyanyi kelahiran 12 Juni 2000 sering kali menjadi pusat perhatian. Bagaimana tidak? Marion Jola selalu punya sesuatu untuk membuat terpana. Seperti baru-baru ini, wanita yang memiliki suara khas tersebut baru saja memotong rambutnya. Tak hanya itu, Jola juga memberikan warna baru yang terlihat lebih fresh dari warna rambut sebelumnya.
Diketahui Jola memang memiliki warna kulit eksotik yang berhasil membuat penampilan barunya semakin bikin terpesona. Warna merah burgundy memang cocok untuk mereka yang memiliki kulit sawo matang.
Marion Jola belakangan juga selalu tampil fresh dan lebih percaya diri dengan rambut pendek. Karenanya tak sedikit penggemar yang mengikuti jejak sang idola. Selain terlihat lebih fresh, Jola juga terlihat semakin seksi sehingga penampilan barunya menuai banyak pujian.
Bagi cumi readers yang sedang ingin ganti model rambut, mungkin gaya rambut baru Marion Jola ini bisa menjadi salah satu referensinya, ya! (Dindi)