logo shopcumi
  • Hot News
  • 11 jam yang lalu

Diduga Menipu Calon Polisi, Kuasa Hukum Adly Fairuz Ungkap Fakta Mengejutkan

Image Source : Instagram

































Seperti diberitakan sebelumnya, Adly Fairuz dituding melakukan dugaan penipuan dan penggelapan dana. Adly disebut menipu calon anggota polisi dengan menjanjikan masuk akademi polisi (akpol) dengan bayaran berjumlah fantastis. Hal ini pun membuat sang aktor dilaporkan ke Polres Jakarta Timur.

Terkait berita yang menyeret namanya, kuasa hukum Adly Fairuz yang bernama Andy Gultom menegaskan bahwa kliennya tidak ada niatan untuk melakukan penipuan. Dia juga mengatakan bahwa Adly Fairuz hanya membantu temannya. Walau begitu, Andy Gultom membenarkan adanya upah yang diterima Adly Fairuz dari hal tersebut sebesar Rp300 juta.

"Adly memang menerima sebagai fee profesional, itu sebesar Rp300 juta. Tapi, Adly sudah mengembalikan sebesar Rp500 juta. Apakah itu tidak sebagai iktikad baik?" ucap Andy Gultom, ditemui belum lama ini.

Lantaran tak berniat melakukan penipuan, maka Andy Gultom mengungkapkan bahwa Adly Fairuz telah mengembalikan seluruh uang yang diterimanya. Bahkan sang aktor juga membayar biaya administrasi pada kantor penggugat.

"Klien kami sudah mengembalikan apa yang bukan menjadi haknya. Itu sudah dikembalikan seluruhnya, bahkan lebih. Bahkan membayar biaya administratif pada kantor penggugat sebesar Rp5 juta, itu yang diminta oleh mereka," sambungnya.

Pada kesempatan itu, Andy Gultom juga menjelaskan soal tudingan Adly Fairuz mencatut nama 'Jenderal Ahmad' untuk meyakinkan korbannya. Andy menegaskan bahwa Ahmad merupakan nama depan Adly Fairuz. Oleh karena itu, Andy menilai pihak penggugat sengaja memanfaatkan nama besar Adly Fairuz untuk pansos.

"Oh, tidak, Jenderal Ahmad itu kiasan dari si penggugat sendiri. Ahmad itu adalah nama depan klien kami. Bukan bermaksud untuk Jenderal Ahmad, itu tidak ada. Itu hanya opini yang menyesatkan. Penggugat ini menurut kami sedang playing victim. Mereka mencoba mendompleng masalah privasi Adly seakan-akan klien kami ini orang yang sangat bersalah," ujarnya.

Sementara itu, Adly Fairuz disebut cukup santai menghadapi kasus hukum yang dilaporkannya ini. Pasalnya, mantan suami Angbeen Rishi itu tidak merasa melakukan kesalahan.

"Adly berpesan, dia akan mengejar segala kebenaran sesuai apa yang dia alami. Secara gentleman, dia juga meminta maaf kepada penggemar dan keluarga kalau ada pihak yang merasa tersinggung, tanpa berarti dia mengakui kesalahan. Dia tidak depresi, tetap semangat selama dia benar," pungkas Andy. (ND)

related articles
Dituding Menipu Bisa Masukan Calon Polisi, Adly Fairuz Digugat Rp5 Miliar

  • Hot News
  • 5 hari yang lalu
Resmi Cerai dari Adly Fairuz, Angbeen Rishi Dapat Hak Asuh Anak

  • Hot News
  • 1 bulan yang lalu
Jalani Sidang Cerai dengan Adly Fairuz, Penampilan Angbeen Rishi jadi Sorotan

  • Hot News
  • 1 bulan yang lalu