logo shopcumi
  • Hot News
  • 1 tahun yang lalu

Selamat! Marshel Widianto dan Cesen Eks JKT48 Dikarunai Anak Kedua

Image Source : Instagram

































Kabar bahagia baru-baru ini dibagikan oleh komika Marshel Widianto. Melalui unggahan di Instagram miliknya, Marshel mengumumkan kelahiran anak keduanya dan Yansen Widiani atau Cesen eks JKT48 pada Rabu, 24 Januari 2024.

Dari unggahan tersebut diketahui anak kedua Marshel dan Cesen berjenis kelamin laki-laki dan diberi nama Abellano Shaden Hartoyo Widianto. Anak kedua pasangan ini lahir dengan berat 2,4 kg dan panjang 45 cm.


"Dengan hati yang Bersyukur, Riang, Gembira dan Bahagia. Setelah melewati beberapa Proses yang bikin kaget dan deg2an Anak aku dan @ceseniy Lahir lebih dulu dari Jadwal tanggal 24-1-2024 jam 16:21 kemarin Dengan Berat 2,4kg dan panjang 45 Cm," tulis Marshel Widianto.

Dalam unggahan tersebut, Marshel juga memuji sang putra yang kuat meski lahir di minggu 34 dengan posisi terlilit tali pusar dua kali. Laki-laki berusia 27 tahun ini juga memuji sang istri yang kuat berjuang menjalani proses persalinan.

"Jujur ini anak kuat bangettt bersyukur bangett dia lahir di minggu ke 34 dengan posisi kelilit tali puser 2 kali," kata Marshel.

"Mama nya jugaaa Kuattt bangett bener2 beruntung Tuhan hadirkan mereka di hidup gw. Makasii yaa sayaang kuhh udah mau mengorbankan nyawa mu untuk Penerus hidup kita," sambungnya. (ND)

related articles
Raffi Ahmad hingga Yovie Widianto Ikut Pembekalan Akademi Militer di Magelang

  • Lifestyle
  • 6 bulan yang lalu
Tak Hanya Raffi Ahmad, Yovie Widianto Juga Dilantik Jadi Staf Khusus di Pemerintahan

  • Hot News
  • 6 bulan yang lalu
Marshel Widianto Gagal Nyaleg, Cesen Singgung Soal Orang Munafik

  • Hot News
  • 8 bulan yang lalu