logo shopcumi
  • Cumi Music
  • 13 tahun yang lalu

Armada Band : 'Monggo Saja Kalau Mau ke Pengadilan'

Image Source :

































Semakin tinggi pohon, semakin besar angin yang menghembus. Artinya, semakin hari, semakin besar tantangan yang harus dihadapi band Armada dalam menapaki karir sebagai musisi di Tanah Air. Nggak hanya berpikir keras untuk mempertahankan eksistensi sebagai band, tapi Rizal CS harus bisa menyelesaikan konfliknya dengan Rico, seorang pria yang tiba-tiba muncul dan mengklaim lagi *Pemilik Hati* yang dipopulerkan oleh band Armada. Apa benar Rico hanya muncul untuk mencari sensasi? Tapi Rico nggak main-main dengan ucapannya karena ia akan membawa masalah ini ke jalur hukum jika Armada enggan memberikan pengakuan kepadanya. Apa reaksi Armada mendengar ancaman Rico? ### "...Kalau band baru sih saya nggak ambil pusing." “Ya *monggo* saja kalau mau ke pengadilan. *Monggo* kita kan negara hukum,” kata Rizal santai ditemui usai menghadiri acara *Inbox Award 2011*, Minggu (25/09) malam. Tapi Armada harus sedikit berhati-hati karena Rico seolah mendapat dukungan dari Pepep ST 12. Pepep mengatakan jika dirinya sudah cukup lama mendengar lagu Pemilik Hati itu. Lagunya juga sempat diedarkan di Palembang dan ada dibeberapa ponsel sebelum dipopulerkan oleh Armada. Tapi Armada tetap santai apalagi mereka sudah punya bukti jika Pemilik Hati adalah ciptaan ramai-ramai personel Armada. “Saya sih ada rekaman. Jadi kalau kita bikin lagu pasti ada rekaman di HP. Jadi bukti otentik selalu ada,” sambungnya. Memang sangat mengejutkan karena kemunculan Rico bersamaan dengan popularitas yang diraih Armada. Jika Rico merasa karyanya dicuri, mengapa baru sekarang ia muncul ke permukaan? Apa benar Rico hanya ingin ngetop? “Ya balik lagi saya bilang tadi, kalau yang klaim Slank, God Bless, saya sih sujud dulu, senior-senior itu terus kita obrolin. Kalau band baru sih saya nggak ambil pusing,” pungkas pelantun Buka Hatimu itu. (cumicumi@Vin)
related articles
Siap Lawan Pihak Paula Verhoeven, Ini Alasan Baim Wong juga Lakukan Banding

  • Hot News
  • 1 minggu yang lalu
Mahalini Buka Suara Usai Dituding Lebih Pilih Mempercantik Diri Dibanding Urus Anak

  • Hot News
  • 1 minggu yang lalu
Hal Ini Diduga jadi Alasan Paula Verhoeven Ngotot Ajukan Banding Putusan Cerai

  • Hot News
  • 2 minggu yang lalu