Image Source : dokumentasi Indigo
Pada hari Selasa (12/9) Rianti Cartwright dan suaminya, Cassanova Alfonso telah menyelenggarakan pernikahan mereka secara adat Batak. Acara ini digelar sehari sebelum ayah mertua Rianti dimakamkan. Menurut keduanya, digerlarnya acara ini merupakan sebagai bentuk merealisasikan permintaan terakhir almarhum yang senantiasa mengharapkan acara pernikahan adat ini sejak lama.
Sesuai dengan adat Batak, setelah ini Rianti telah mendapatkan nama baru. Ketika ditemui awak media, Rianti pun dengan bangga memamerkan nama marga barunya, yaitu Aruan.
"Aku diangkat jadi marga Aruan, jadi sekarang aku sudah menjadi Rianti Boru Aruan" ujar Rianty Cartwright (12/9)
Baca Juga : Rianti Cartwright Laksanakan Permintaan Terakhir Mendiang Bapak Mertua
Rianti pun mengaku bahwa kedepannya, ia akan menggunakan nama baru ini dalam kehidupan sehari-harinya. Alasannya pun mulia, pasalnya, Rianti ingin berpartisipasi aktif di kebudayaan Batak yang telah menerimanya dengan lapang dada.
"Iya kayaknya sih iya ya karena ntar dimarahin sama keluarga Aruan, kalo enggak pake marga dan memang ya yaudah udah menjadi orang Batak harus berpartisipasi di adat Batak" lanjutnya
Menurut sang suami, Rianti pun sudah sangat cocok menjadi wanita Batak. Bahkan baginya, karakteristik orang Batak lebih terlihat di diri Rianti daripada dirinya.
"Kayaknya dia lebih Batak dari saya deh" ujar Cassanova Alfonso (FR)