Image Source : Cumicumi
Nathalie Holscher belum lama ini kembali jadi perbincangan netizen. Ibu satu anak ini tak sungkan mengumbar kemesraannya dengan pacar barunya yang bernama Ilham Yogi.
Setelah kerap mengunggah foto berdua, kali ini Nathalie Holscher memamerkan sebuah tangkap layar, yang menunjukkan percakapan teleponnya dengan Ilham. Tak main-main, percakapan artis berusia 30 tahun ini dengen Ilham Yogi memakan waktu hingga 7 jam!
Tak ayal unggahan ini pun langsung diserbu oleh netizen. Banyak yang ikut berkomentar tentang tindakan Nathalie Holscher yang dianggap terlalu bucin. Tak ayal, hal ini pun menuai rasa penasaran netizen terkait reaksi mantan suami Nathalie, Sule.
Baca Juga: Pamer Kemesraan Berulang Kali, Nathalie Holscher & Yogi Telponan 7 Jam!
"Kan saya bukan siapa-siapanya. Gak perlu kita kecewa. Yaudah. Masing-masing orang punya cara mengekspresikan. Yaudah aja. Gak papa," kata Sule, dikutip dari Youtube Cumicumi.
"Gak ada kecewa-kecewa. Kita saling mendoakan aja. Udahlah gak usah hujat sana, hujat sini. Maapin ajalah," imbuhnya.
Sebagai informasi, kedekatan antara Nathalie Holscher dan Ilham Yogi pertama kali sampai di telinga masyarakat ketika wanita blasteran Indonesia-Jerman ini mengunggah sebuah foto tanpa wajah. Setelah itu, keduanya pun semakin sering membuat konten bersama.
Sayangnya, setiap kali Nathalie mengunggah foto bersama laki-laki berambut gondrong ini, dia selalu disambut dengan berbagai cibiran dari Netizen. (ND)