Image Source : Instagram
Hubungan Rizky Febian dan Mahalini memang tinggal selangkah lagi menuju jenjang pernikahan. Seperti diketahui, penyanyi yang akrab disapa Iky itu telah melamar sang kekasih pada 7 Mei 2023. Meski diketahui memiliki perbedaan keyakinan, namun hal ini tidak mengurangi keseriusan mereka untuk melangkah ke jenjang pernikahan.
Seperti belum lama ini, Rizky Febian kembali membocorkan bahwa dirinya akan menikahi sang pujaan hati di tahun depan. Sayang, putra dari Sule ini tak berbicara banyak terkait bulan pernikahannya dengan Mahalini.
"Ada rencana menikah?," tanya Rizwan adik Rizky Febian dan Putri Delina.
"Ada, Alhamdulillah," jawab Iky.
"Kapan?," tanya Rizwan lagi.
"Tahun depan. Ya kan udah ngobrolin juga waktu itu. Pura-pura enggak tahu," jawab Iky.
Sule yang juga hadir dalam kesempatan tersebut juga membenarkan jika Iky telah menyampaikan niatnya untuk menikahi Mahalini. Kocaknya, saat disinggung untuk menggelar pernikahan bersama Rizky Febian dan Putri Delina, Sule punya jawaban lain.
"Tiga-tiganya langsung barengan!," beber Rizwan.
"Jangan (barengan) lah, jangan. Ayah dulu lah," timpal Sule hingga anak-ananya tertawa. (ND)