logo shopcumi
  • Cumi Celebs
  • 1 tahun yang lalu

Ungkap Tindakan Manipulasi Sang Ibu, Conchita Caroline Banjir Dukungan

Image Source : instagram.com/conchizzlin

































Presenter olahraga Conchita Caroline, baru-baru ini telah mengungkap pengalaman pahitnya dengan keluarga. Melalui unggahan media sosial Instagram, Conchita mengaku telah mengalami kerugian yang cukup besar lantaran keuangannya dimanipulasi oleh sang ibu. Manipulasi tersebut dilakukan dengan cara pemotongan penghasilan yang tidak sesuai perjanjian kontrak.

Merasa muak dan dirugikan, akhirnya Conchita pun memutuskan untuk buka suara di acara Rumpi Trans TV. Tak hanya sekali, ia mengaku kejadian buruk ini telah menimpanya sebanyak tiga kali. Ia mengaku, permasalahan ini terjadi lantaran dirinya menyerahkan segala urusan keuangan kepada orang tua tanpa sedikitpun merasa curiga.

"Ini tuh bukan yang pertama kali, ini sudah yang ketiga kalinya. Kenapa aku akhirnya berani untuk bicara, karena ya menurut aku ini sudah saatnya aku bicara" ujar Conchita Caroline dalam acara Rumpi Trans TV (7/8/2023)

"Ya namanya keluarga, aku sama sekali menaruh curiga dong dengan hal tersebut. Memang semua keuangan itu dipegang sama bunda kan aku nggak tahu menahu soal kontrak atau perjanjian itu sendiri" tuturnya

Baca Juga : Terkuak! Inge Anugrah Telah Minta Ari Wibowo Cerai Hingga 4 Kali

Melihat Conchita yang tak kuasa membendung air mata, netizen yang bersimpati pun membanjiri kolom komentar acara yang juga diunggah ke Youtube ini. Mereka berharap, Conchita dapat menyelesaikan permasalahan ini secepatnya.

"Semoga keluarga conchita menonton acara ini melihat betapa Conchita kecewa dg keluarga nya terutama dg ibu nya. Dia hanya bekerja dan bekerja sampai tdk tahu berapa penghasilan nya, miris sekali. Semoga tetesan air bata mu bkn kesedihan tetapi air mata kebahagian berkat pertolongan dr yg maha kuasa, amin ...." tulis @ning*****

"Sabar ya kak.. Kenyataannya memang ada ortu yg seperti itu, tp kl aku pribadi 1 kali ketemu seterusnya aku gak percaya" sahut @len*****

"Conchita sayang..yg sabar dan kuat yaa.. InsyaAllah rejekimu akan mengalir dgn deras.. Aamiin Yaa Rabbal Aalamiin" tambah @yol**** (FR)

related articles
Chaca Caroline Ungkap Bentuk Santet yang Dikirim untuk Stevie Agnecya

  • Hot News
  • 1 tahun yang lalu
Ajak Caroline Elvia ke Makam Olga, Billy Syahputra Ngaku Sudah Sayang Kebangetan

  • Cumi Celebs
  • 6 tahun yang lalu
Move On Dari Hilda Vitria, Billy Syahputra dan Caroline Elvia Akhirnya Go Public

  • Cumi Celebs
  • 6 tahun yang lalu