logo shopcumi
  • Cumi Celebs
  • 2 tahun yang lalu

Dikritik Perkara Camilan Di ISAC 2022, Penggemar ATEEZ Beberkan Fakta di Lokasi

Image Source :

































Gelaran acara 'Idol Star Athletics Championships' atau ISAC 2022 telah resmi digelar pada Senin (1/8). Dalam acara ini, para idola K-Pop berkompetisi adu performa dalam berbagai cabang olahraga.

Salah satu grup idola yang juga diketahui meramaikan acara ini adalah ATEEZ. Sayangnya, grup beranggotakan delapan anggota ini sempat menuai kritikan usai dituding seorang warganet melalui komunitas online Nate Pann. Disebutkan jika makanan yang disediakan ATEEZ kepada para penggemar yang hadir hanya berupa kupon omurice seharga 6 dollar.

Usai rumor ini merebak, penggemar ATEEZ yang dikenal dengan nama ATINY memberikan klarifikasi. Seorang penggemar mengunggah makanan  sesungguhnya yang diterima dari grup tersebut saat proses rekaman ISAC.


Seorang penggemar menjelaskan bahwa omurice yang menjadi perbincangan adalah permainan kata-kata dengan lagu ATEEZ yang hanya ingin membuat para penggemar tertawa. Selain itu, mereka melanjutkan bahwa ATEEZ melakukan comeback pada 29 Juli sehingga tidak punya banyak waktu untuk menyiapkan makanan yang diperuntukkan penggemar. Oleh karena itu, pada akhirnya mereka membagikan beberapa kupon makanan.

Namun, penggemar lainnya membela dengan mengatakan bahwa selain omurice, ATEEZ juga memberi ATINY yang datang ke ISAC 2022 beberapa poster dan kupon yang ditandatangani, hingga skincar merek Mernel.

Selain itu, grup naungan KQ Entertainment ini juga memberikan KFC dan beberapa photocard untuk penggemar yang menghadiri rekaman esports mereka.


"Mereka adalah idola yang mencintai penggemarnya. Sedih melihat mereka dipukuli seperti itu," kata penggemar yang membela ATEEZ tersebut.

Dalam postingan tersebut, ada pula warganet lain mengunggah foto berbagai makanan yang diberikan ATEEZ kepada para penggemar selama ISAC tiga tahun lalu. Mulai dari hot pack. Sandwich, hingga bisa memilih rasa minuman (americano dan choco) dan dua jenis kue (choco dan strawberry). Penggemar yang hadir juga menerima kartu pesan lain dari ATEEZ.

Sementara itu, ATEEZ diketahui baru saja melakukan comeback dengan merilis album terbaru mereka berjudul 'THE WORLD EP.1 : MOVEMENT'. Saat ini para anggotanya tengah disibukkan dengan kegiatan promosi album dengan lagu utama 'Guerrilla'. (ND)


cr image: KQ Entertainment, Kpopstarz

related articles
Seluruh Anggota ATEEZ Resmi Perpanjang Kontrak, Begini Janji KQ Entertainment

  • Korea
  • 5 hari yang lalu
ATEEZ Berhasil Debut di Chart Billboard Hot 100 dengan Lemon Drop

  • Korea
  • 3 minggu yang lalu
Rilis Mini Album Baru, ATEEZ Singgung Soal Diskusi Perpanjangan Kontrak

  • Korea
  • 1 bulan yang lalu