Image Source :
Fitri Tropica dan Irvan Hanafi telah menjalani pernikahan selama kurang lebih tujuh tahun. Sebelum menikah, ternyata keduanya hanya berpacaran selama satu minggu.
Lewat bincang-bincang di Youtube The Sungkars Family, Irvan mengaku memang langsung tertarik untuk menikah dengan Fitri. Begitu pula sebaliknya, Fitri pun tertarik menikah dengan Irvan meski mereka belum lama berpacaran.
Karena mengaku punya pola pikir yang sama, membuat Irvan tak ingin menunda untuk segera melamar Fitri sebelum akhirnya menikah.
"Nggak sampai sebulan, kami sudah mengatur jadwal untuk bertunangan," jelas Irvan.
Saat ditanya alasan menerima Irvan, aktris 34 tahun itu mengaku, merasa yakin karena melihat kesungguhan sang suami dalam meminangnya.
"Biasanya kan kalau orang pedekate ya sudah jalani saja dulu. Tapi dia ini serius gitu. Aku pikir, dia pasti bisa memimpin," tutur Fitri Tropica.
Meski begitu, sebelum menerima pinangan Irvan Hanafi, Fitri Tropica mengaku, sempat melakukan salat istikharah terlebih dahulu. Seperti yang diketahui, ibadah ini bertujuan untuk meminta petunjuk kepada Allah. (ND)
cr image: Instagram/@fitrop