Image Source :
Baru-baru ini nama aktor senior Krisna Mukti sempat menghebohkan jagad maya lantaraj berseteru dengan seorang bocah di media sosial.
Perseteruan itu berawal dari unggahan video Krisna Mukti yang tengah berjoged ria di TikTok.
Lantas ada sebuah akun yang mengomentarinya dan menyebutnya tidak terkenal.
Oleh karena itu, Krisna Mukti pun mengunggah tanggapannya yang tampak kesal karena sering dirundung oleh anak-anak muda yang tidak mengenal dirinya.
Dalam unggahannya tersebut pun Krisna Mukti mengajak orang yang merundung dirinya untuk berjoged bareng.
"Buat bocil-bocil yang nggak kenal gue tapi ngebully gue, kita joged bareng yuk," tulis Krisna Mukti sebagai keterangan video TikToknya.
Namun demikian, justru dalam unggahannya tersebut ada sebuah akun yang mempertanyakan kepopuleran Krisna Mukti.
"Lagian emang lu terkenal??? Wkwkwkwkwk," komentar salah satu akun di unggahan video Krisna Mukti.
Lantaran kesal dengan komentar negatif yang ia terima, Krisna Mukti pun menantang akun tersebut dengan uang 100 juta.
"Berani terima tantangan gue cil?" balas Krisna Mukti di kolom komentar.
"Gue tantangin lu ya cil kalau gue nggak terkenal, gue bayar lu Rp 100 juta. Tapi kalau gue terkenal, lu bayar gue Rp 100 juta. Berani nggak lu," sambungnya lewat video.
Alih-alih mendapat pembelaan dari netizen, kontennya tersebut justru membuat Krisna Mukti makin dikritrik oleh netizen.
"Angkatan 80 sampai 2000an pasti kenal Krisna Mukti. Tapi bocil 2010 ke atas rata-rata nggak tau," komentar salah satu akun.
"Biar apa? Biar terkenal lagi?" balas akun lain.
"Atuh beda generasi, kalau zaman lu emang terkenal. Bocil ya jarang yang tau lu siapa, etdeeehh baperan," timpal netizen lainnya.(WS)