Image Source :
Original Soundtrack (OST) After Met You yang aslinya dinyanyikan pemain filmnya sendiri, Ari Irham dan Yoriko Angeline, dinyanyikan kembali oleh Astrid dengan begitu indah. Ari dan Yoriko yang takjub mendengar lagu mereka versi cover-nya, berikan pujian pada Astrid.
"Kak Astrid keren banget nyanyi lagu kitanya di cover-nya, bagus banget. We wanna say thank you buat Kak Astrid sudah mau nge-cover lagu kita, dan thank you so much sudah men-support film ini juga," ujar Yoriko di Depok, Jawa Barat, Sabtu (12/1).
Menurut Ari dan Yoriko, suara Astrid punya ciri khas tersendiri hingga lagu mereka terdengar makin syahdu. Bahkan menurut Ari, suara Astrid lebih bagus ketimbang suara teman duetnya itu.
BACA JUGA, Cakra Khan, Astrid, dan Govinda Meriahkan Acara Anugerah Planet Muzik 2018
"Itu suaranya ada ciri khasnya gitu, loh. Jadi begitu orang dengar, 'Oh, ini Kak Astrid yang nyanyi,'" tutur Yoriko.
"Yang jelas lebih bagus suara Astrid daripada Yori," canda Ari terbahak.
Tak lupa, Yorika dan Ari sampaikan terima kasih pada Astrid, yang telah menyanyikan lagu mereka dengan sangat indah, juga telah mendukung mereka di layar lebar.
"Terima kasih buat Astrid. Kita senang banget di-cover lagunya dan dinyanyikan oleh Astrid sendiri. Senang banget sih bisa men-support satu sama lain," tutup Ari. O bar/fie