Image Source :
Shinta Bachir umumkan kabar bahagia. Dua tahun berpisah dan resmi bercerai pada Februari lalu, Shinta mengaku akan menikah lagi dengan seorang pengusaha asal Makassar, Sulawesi Selatan, yang baru dua minggu dikenalnya.
Tanpa pacaran, Shinta langsung dikenalkan pada orang tua pria yang dirahasiakan identitasnya itu, begitupun sebaliknya. Sama seperti Shinta yang seorang janda, calon suaminya juga sudah duda.
"Saya tuh ketemunya cepat banget. Ketemu dua minggu, terus dikenalin ke orang tuanya dia, terus dia kenalan ke orang tuaku, sudah. Nah, mau lamaran, sudah, selesai. Enggak ada pacaran. Dia juga duda, saya janda. Dia duda bawa tiga, saya bawa satu, jadi anaknya empat. Banyak anak itu banyak rezeki," ujar Shinta saat ditemui di kawasan Ampera, Jakarta Selatan, Sabtu (8/8).
BACA JUGA, Kondisi Ayah Tinggal Tulang dan Kulit, Shinta Bachir Rasakan Keajaiban Ini
Menariknya, saat pertama kali bertemu, Shinta yang gerak cepat ingin kenalan. Sama-sama pernah gagal bina rumah tangga, Shinta justru merasa dapat berkah jika dinikahi seorang duda.
"Kenalnya di Makassar, lagi makan di tempat makan. Katanya kalau kenalan di tempat makan itu berkah. Lagi makan pagi-pagi, sarapan, ketemu temannya teman. Terus, 'Eh, itu kan duda'. Saya langsung, 'Wah, duda tuh jodohnya sama janda'. Kalau janda itu gerak cepat," tutur wanita yang namanya pernah terseret kasus prostitusi online itu.
Calon suami tinggal di Makassar, Shinta pun jalani hubungan jarak jauh alias LDR-an. Namun setelah menikah nanti, Shinta akan ikut tinggal bersama suaminya kelak.
"Enggak apa-apa (LDR-an). Sebulan dua kali dia ada kerja di Jakarta juga. Insyaallah namanya istri itu harus ikut suami, jadi suami pergi ke mana, kita ikutin," tandas Shinta. O gde/fie