Image Source :
Model majalah pria dewasa Novi Amalia mengejutkan publik karena mengendarai mobil merah dalam kondisi tak sadar alias mabuk. Akibatnya, ia menabrak tujuh orang hingga luka-luka. Masyarakat jadi makin terkejut setelah Novi diketahui mengemudi hanya mengenakan pakaian dalam.
Enggak lama setelah kejadian, beredar foto Novi dengan hanya mengenakan bra dan celana dalam saja. Foto tersebut beredar melalui BlackBerry Messanger. Diduga foto tersebut diambil ketika Novi masih belum benar-benar sadar di kantor polisi.
Terkait foto tersebut, Novi yang Rabu (17/10) dijadwalkan menjalani rehabilitasi di Bogor menolak berbicara. "Saya enggak mau bicara, biar kuasa hukum yang selesaikan," kata Novi ketika keluar rumah sakit menuju BNN.
Novi pun mengakui tidak tahu kapan foto itu diambil. "Saya enggak sadar waktu foto diambil," tukasnya. (cumicumi@Vin)