logo shopcumi
  • Cumi Celebs
  • 13 tahun yang lalu

Prabu Revolusi Repot Urus Kehamilan Zee Zee Shahab

Image Source :

































Seperti ibu hamil lainnya, ternyata Zee Zee Shahab juga mengalami banyak perubahan semenjak mengetahui dirinya tengah berbadan dua. Sikap manja dan sensitif kini sedang melanda istri dari presenter berita Prabu Revolusi. Diakui Prabu, perubahan yang terjadi pada dirinya itu sempat membuat dirinya kaget. "Dia (Zee zee) jadi sensitif dan manja. Beda dengan waktu sebelum menikah, dia beberapa minggu baru ada perubahan," ujar Prabu bersama Zee Zee ditemui di acara Dharma Gita Maha Guru, di UBK, Salemba, Jakarta Pusat, Kamis (26/01). Meskipun begitu, Prabu berusaha untuk memaklumi perubahan sifat sang istri yang hampir setiap hari ngambek padanya. Menurut Prabu, perubahan tersebut justru terlihat lucu lantaran sang istri tak biasanya menunjukan sikap seperti itu. "Dia sensitif karena mungkin sudah hamil, cepat capek dan sering ngambek. Lucu, ada yang aneh dengan Zee Zee sekarang," tuturnya. **"Dia (Zee zee) jadi sensitif dan manja"** Walau ia bisa menerima dan mulai terbiasa dengan sifat manja dan sensitif aktris *Ummi Aminah* itu, namun tak dipungkiri bahwa Prabu terkadang kerepotan memenuhi keinginan Zee Zee. "Beda yang saya rasakan saat masih pacaran, tapi inilah yang kita sama sama harus jalani. Kita sangat menanti kehadiran buah hati," tutupnya. (cumicumi@Zhr)
related articles
Bryan Domani Ungkap Pengalaman Ibadah Umrah, Singgung Nama Umay Shahab

  • Lifestyle
  • 11 bulan yang lalu
Hampir 6 Tahun Berkarir, Zee Umumkan Lulus dari JKT48

  • Lifestyle
  • 1 tahun yang lalu
Usai Nyinyir Program Makan Gratis, Umay Shahab Minta Maaf

  • Hot News
  • 1 tahun yang lalu