Image Source :
Bila sederet artis hanya mampu menyewa jet pribadi, maka Sandra Dewi dan Harvey Moeis suaminya membeli jet pribadi untuk transportasi berlibur atau bisnis.
Kabar suami Sandra membeli jet pribadi diketahui setelah pemilik akun @benyaminratu, beberapa waktu lalu unggah potret sedang duduk bersama Harvey Moeis di dalam pesawat jet yang baru dibelinya.
Kenakan kemeja berwarna putih, papa ganteng Raphael Moeis itu tampak sumringah beri senyuman ke arah kamera seraya duduk di kursi penumpang pesawat barunya.
"Hari ini, Senin 25 Maret 2019 tepat jam 09.00 Jet pribadinya @raphaelmoeis mendarat di Halim Pedana Kusuma. Dan langsung upacara pemberkatan pesawat bersama Romo Agustinus Handoko MSC. Selamat Harvey dan @sandradewi88 semoga memperlancar usaha dan bisnisnya. Tuhan memberkati," tulis akun @benyaminratu pada keterangan foto di Instagram.
Pesawat pribadi barunya datang, Harvey Moeis langsung mengadakan upacara pemberkatan dan kirim doa bersama pemuka agama Katolik di dalam pesawat. Sandra Dewi yang tak bisa hadir sampaikan ucapan terima kasih atas kehadiran tamu di acara syukuran pesawat baru.
BACA JUGA, Punya Papa Tajir, Anak Sandra Dewi Sering Main Keliling Kampung Daripada ke Mal
“Wuih. Makasih waktunya pak Benyamin Ratu dan ibu Ning Ratu sudah mau ikut berkati (pesawat pribadi baru),” tulis Sandra Dewi sampaikan ucapan bahagia.
Membeli jet pribadi mahal yang harganya bikin jantungan, sejumlah netizen langsung ramai-ramai berikan komentar. Bukan keluarga kaya raya yang suka pamer harta, Sandra Dewi dan suami disebut-sebut artis tajir tanpa sensasi.
"Ini tajir tanpa sensasi. Orang tajir mah nggak banyak ngomong dan sensasi," ujar pemilik akun @anindanovia.
"Yang punya malah nggak pamer, yang nyewa malah mamer cuy," timpal pemilik akun @dyodxf2380i7 menyindir. O ana/berbagai sumber